Liburan di Bandung tak akan lengkap tanpa datang ke salah satu destinasi kuliner terbesar di Bandung, Paskal Food Market. Tak hanya menggoyang lidah, food market yang bertagline “1001 menu ada disini” ini juga menyajikan ragam menu dengan harga yang bersahabat dengan kantong.
Hanya dengan bermodalkan Rp 20.000, Anda sudah bisa mencicipi menu yang ada disini. Nah, luar biasa bukan? Karena itu, ketika berada di Bandung, pastikan untuk memasukkan Paskal Food Market kedalam list wisatamu.
Paskal Food Market – 1001 Menu Ada di Sini
Nama Paskal ini sendiri bukanlah sebuah nama asing, melainkan singkatan dari Pasir Kaliki. Nama ini berasal dari lokasi Paskal Food Market yang berada di kawasan Paskal Hyper Square, dekat di pusat kota, dekat dengan stasiun Bandung dan tepatnya berada di jalan Pasir Kaliki.
Setidaknya Anda bisa menemukan lebih dari 50 kios kuliner di Paskal Food Market yang siap memanjakan perut dan lidah Anda. Anda bisa mencicipi beragam menu khas Bandung mulai dari empal gentong, hingga hidangan-hidangan dari negeri seberang seperti Jepang dan Tiongkok. Ada pula kedai kopi yang ditujukan untuk para anak-anak muda. Saking banyaknya penjual kuliner inilah yang membuat Paskal Food Market memiliki tagline “1001 Menu Ada di Sini”.
Namun, Anda harus pintar dalam memilih menu. Karena disini menyediakan kuliner lintas negara, maka tidak semua pula hidangan yang disajikan disini halal. Jadi, sebelum membeli tanyakan dulu kepada penjualnya untuk memastikan.
Konsep yang diusung oleh Paskal food market yakni konsep terbuka. Suasana yang temaram dengan cahaya lampu bewarna kuning juga sangat mendukung lokasi ini sebagai salah satu tempat nongkrong terasik di Bandung.
Tak hanya berhenti disitu, untuk memenuhi gairah anak muda, beragam fasilitas juga disediakan disini. Ada kolam air mancur dengan panggung yang sering digunakan pertunjukkan live music, berbagai furniture (meja dan kursi) variatif, serta ada televisi di beberapa spot yang sering digunakan untuk menonton pertandingan bola atau balap. Pokoknya, untuk kalangan anak muda, tempat ini recommended abis.
Sayangnya, karena konsep yang disajikan disini adalah semi outdoor, jadi agak sedikit kesulitan bagi Anda yang membawa bayi. Angin yang cukup kuat ditempat ini bisa saja membuat si kecil masuk angin.
Kuliner Khas Bandung di Paskal Food Market yang Wajib Dicicipi
Menu yang disajikan di Paskal Food Market sangatlah beragam. Rata-rata menu memiliki harga Rp 20ribu sampai Rp 40ribu tiap satu porsinya. Kalau untuk masalah rasa, jelaslah sangat menggoyang lidah.
Nah, dari begitu banyak kuliner yang ada di Paskal Food Market, ada beberapa menu yang terbilang unik dan layak untuk dicicipi. Apakah itu? Berikut ulasannya!
- Sate Maulana Yusuf
Penggemar sate daging ayam kudu coba kuliner ini. Sate Maulana Yusuf berbeda dengan sate biasanya. Sate ini memiliki tekstur daging yang sangat empuk, harum dan dengan potongan dagingnya yang gede-gede. Saus kacangnya juga sangat kental, enak, apalagi ketika diberi pelengkap dengan bawang merah iris, cabe rawit dan kecap manis.
Satu porsi Sate Maulana Yusuf ini terdiri dari 10 tusuk. Anda juga bisa request mau daging saja, kulit saja atau bisa mix. Tergantung selera.
Iga Bakar si Jangkung
Primadona dari Paskal Food Market adalah iga bakar si Jangkung. Harga satu porsinya sekitar Rp 40ribuan, tapi ini sebanding dengan kenikmatan sajian iga bakar plus saosnya. Tak hanya tekstur iganya saja yang empuk, tapi rasa bumbu dan saosnya memang benar-benar recomemnded. Rasanya akan rugi ke Bandung, tanpa mencicipi iga bakar Si Jangkung. Oiya, iga bakar yang disajikan disini juga sudah dipotong-potong, jadi bukan iga bertulang. - Taliwang Jaya
Ayam taliwang sudah bukan menu yang aneh dilidah. Ayam bakar taliwang ini disajikan dengan cara dibakar menggunakan bumbu-bumbu lezat dan disajikan dengan sambel. Nah, sajian inipun cukup menggiurkan bagi para pecinta kuliner pedas. Dagingnya yang empuk dan bumbu yang meresap hingga ke dagingnya, jelaslah menjadi keunggulan dari Taliwang Jaya. - Kuote Alketeri dan Bola Obi Gardujuati
Nama yang sedikit asing di telinga, kuote alketeri. Kuliner ini dibuat dengan kombinasi ayam, tahu dan bihun. Rasanya lezat dengan kulit luar yang sedikit
Sedangkan bola obi gardujati merupakan cemilan yang terbuat dari ubi yang dibentuk bundar. Mirip tahu bulat, bola obi gandurjati tidak memiliki isi alias kopong. Satu kantongnya harganya cukup terjangkau untuk ukuran camilan yakni sekitar Rp 13ribu. - Cakue semar
Camilan satu ini terbilang unik. Tidak seperti sembarang cakue, cakue semar bisa dipesan dalam tiga menu utama yakni abon, keju dan rasa orisinal. Penyajiannya juga cukup menarik, dipotong-potong dulu, baru kemudian diberi parutan keju diatasnya.
Paduan keju yang gurid dengan cakue yang empuk jelas menjadi rasa tersendiri. Jika Anda suka dengan segala hal yang berbau pedas, cobalah mencocolnya dengan sambal.
Bagi Anda yang mengaku sebagai pecinta kuliner, tak lengkap jika tidak datang ke Paskal Food Market. Tak hanya bisa merasakan kuliner khas Bandung, Paskal Food Market menawarkan beragam kuliner dari berbagai tempat bahkan lintas negara yang bakal menggoyang lidah penikmatnya.
Jadi, tunggu apa lagi?
Alamat : Jalan Pasar Kaliki NO 25-27 Bandung
Jam Buka : setiap hari
Biaya Masuk : –